Situs Blog Berita, Ya Blogger Berita Indonesia.

Senin, 05 Agustus 2019

Klopp: Terpenting adalah Kinerja Tim Hari Ini Bukan Kemenangan


Pelatih Liverpool, Juergen Klopp dalam sebuah pertandingan. | REUTERS/John Sibley
Liverpool kalah dari Manchester City melalui drama titik putih dengan skor 1-1 (4-5) dalam ajang Community Shield 2019. Meski demikian, pelatih Liverpool, Juergen Klopp punya cara untuk menutupi kekecewaanya.
Dalam laga itu, Raheem Sterling sempat membawa Man City mengungguli mantan timnya tersebut. Namun, Liverpoolmampu bangkit dan menyamakan kedudukan melalui gol yang dicetak Joel Matip.
“Di babak pertama, kami bisa saja menyamakan kedudukan, namun kami memiliki sejumlah peluang. Di babak kedua, kami melakukan sejumlah pergantian, kami menginginkannya, pada akhirnya kami sedikit beruntung,” kata Klopp.
“Itu merupakan performa yang sangat bagus, sebuah penampilan yang sangat kuat di babak kedua,” sambungnya, sebagaimana diberitakan Sportskeeda.
Meski tidak menutup kekecewaan, namun arsitek asal Jerman tersebut mengaku cukup puas dengan kinerja yang diperlihatkan para pemainnya.
“Kedua tim mengalami pramusim yang sama. Kami pantas menyamakan kedudukan. Satu penyelamatan yang menentukan dan saya tidak bisa lebih kecewa lagi. Kinerja hari ini lebih penting daripada kemenangan,” lanjutnya.[]
Tag: Manhester City, Liverpool, Juergen Klopp, Community Shield
Sumber: akurat.co
Share:

Related Posts:

0 komentar:

Posting Komentar

BTemplates.com