Situs Blog Berita, Ya Blogger Berita Indonesia.

Minggu, 21 April 2019

Polisi Tembak 3 Pelaku yang Begal Ojol di Jakbar

Pelaku pencurian dengan kekerasan di Jakarta Barat ditangkap polisi, Minggi (21/4/2019) dini hari. | ISTIMEWA
Tim Jatanras Polres Metro Jakarta Barat berhasil membekuk 4 dari 5 pelaku pencurian dengan kekerasan (Begal) yang terjadi di Jalan Arjuna, Kemanggisan, Palmerah, Jakarta Barat pada Senin (8/4/2019) dini hari lalu.
Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat AKBP Edy Suranta Sitepu menuturkan, 3 dari 4 pelaku dihadiahi timah panas karena mencoba melawan polisi ketika ditangkap pada Minggu (24/4/2019) dini hari. Empat pelaku berinisial SJ (29), SI (17 ), MO (24), dan TK (20) ditangkap di lokasi berbeda.
"SJ dan SL  ditangkap di parkiran Maybank, Jalan Pluit Kencana, Penjaringan, Jakarta Utara," kata Edy dalam keterangannya di Jakarta, Senin (22/4/2019).
Kemudian, MO diringkus di Jalan Pesing Koneng, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Sementara, TK diciduk di Jalan Blimbing, Kosambi, Tangerang.
"Pelaku ada lima orang, tersangka RA (27) masih dalam pengejaran. Bukan hanya satu tempat saja mereka melakukan aksinya. Kita masih kembangkan," tutur Edy.
Kanit Krimum Polres Metro Jakarta Barat, Iptu Dimitri Mahendra menambahkan, barang bukti yang disita polisi dari pelaku berupa, 10 unit handphone, 5 unit dompet, 1 set kunci leter T, 2 unit STNK, 2 unit golok, 3 kunci motor, 3 unit tas, 2 unit sepeda motor.
"Ada juga barang bukti yang kita amankan dari hasil kejahatan, berupa 1 unit motor Honda Beat warna merah putih (hasil kejahatan TKP Kuningan, Setiabudi, Jakarta Selatan), 1 unit  motor Honda Beat warna merah putih (hasil kejahatan TKP Arjuna Selatan, Palmerah, Jakarta Barat," tambahnya. 
Para pelaku dijerat dengan pasal 365 KUHP tentang tindak pencurian disertai kekerasan dengan ancaman hukuman 15 tahun penjara.
Sebelumnya, seorang ojek online berinisial AK (37) menjadi korban begal di Jalan Arjuna, Kemanggisan, Palmerah, Jakarta Barat. Peristiwa bermula ketika korban melintas lokasi tiba-tiba dihadang 5 pelaku dengan 3 sepeda motor. Salah satu pelaku mengambil kunci kontak sepeda motor korban, sedangkan pelaku lain mengancam korban dengan menggunakan senjata api dan golok.
"Selanjutnya pelaku langsung pergi dan membawa kabur 1 unit sepeda motor milik korban," ujar Dimitri.[]
Sumber: akurat.co
Share:

0 komentar:

Posting Komentar

BTemplates.com

Blog Archive