Situs Blog Berita, Ya Blogger Berita Indonesia.

Selasa, 08 Oktober 2019

Mbappe Tidak Bisa Perkuat Prancis di Kualifikasi Piala Eropa

Pemain Tim Nasional Prancis, Kylian Mbappe, dipastikan tidak bisa memperkuat Prancis di ajang Kualifikasi Piala Eropa 2020. | FOTO/World Football
Kylian Mbappe dipastikan tidak akan memperkuat Tim Nasional Prancis di Kualifikasi Piala Eropa 2020 tengah pekan ini. Pemain berusia 20 tahun itu masih dilanda cedera hamstring yang didapat Agusutus lalu.
Absennya Mbappe dikonfirmasi langsung federasi sepakbola Prancis (FFF) Selasa (8/10) waktu setempat. FFF mengatakan mereka memutuskan memulangkan Mbappe ke klubnya, Paris Saint-Germain (PSG).
“Setelah berbicara dengan Mbappe dan Franck Le Gall, dokter Timnas Prancis serta pelatih Didier Deschamps, maka memutuskan mengembalikan Mbappe ke klubnya,” kata FFF, dipetik dari Goal Internasional.
Mbappe akan absen saat Prancis melakoni pertandingan Kualifikasi Piala Eropa melawan Islandia pada Jumat besok. Selain itu, ia juga akan absen saat Prancis menghadapi Turki pada hari Senin pekan depan.
Penyerang Borussia Moenchengladbach, Alassane Plea, akan menggantikan posisi Mbappe di ujung tombak. Pemain berusia 26 tahun tersebut sudah berada di dalam skuat besutan Deschamps itu.
Mbappe sendiri sebenarnya sudah menjalani laga pada 28 September lalu ketika PSG menghadapi Bordeaux. Namun, ia kembali harus menepi saat klubnya melawan Galatasaray di ajang Liga Champions Eropa pada awal bulan ini.
Prancis saat ini menempati tempat kedua Grup H dengan koleksi 15 angka. Catatan yang sama juga diukir Turki yang berada di peringkat teratas grup. Sementara itu, di tempat ketiga menjadi milik Islandia.[]
Tag: Kualifikasi Piala Eropa 2020, Tim Nasional Prancis, Kylan Mbappe
Sumber: akurat.co
Share:

0 komentar:

Posting Komentar

BTemplates.com

Blog Archive