Situs Blog Berita, Ya Blogger Berita Indonesia.

Kamis, 24 Oktober 2019

Akademisi Uighur yang Dipenjara Pemerintah China Dapat Penghargaan dari Uni Eropa

Straits Time | Straits Time
Akademisi Uighur yang dipenjara oleh pemerintah China dianugerahi penghargaan hak asasi manusia tertinggi oleh Parlemen Eropa. Akademisi bernama Ilham Tohti tersebut dijatuhi hukuman penjara seumur hidup oleh pemerintah China pada tahun 2014 karena sikap vokalnya mengkritik Beijing.
Meskipun masih dipenjara, Tohti, 49, telah diakui karena menarik perhatian pada ketegangan etnis di Xinjiang. Sebuah upacara yang memberinya hadiah Sakharov tanpa kehadirannya akan diadakan di Strasbourg pada bulan Desember.
Tohti, yang dipandang banyak orang sebagai sosok moderat, dianggap separatis memicu perpecahan oleh pemerintah pusat. Pemenjaraan ahli ekonomi itu memicu kritik keras dari kelompok-kelompok hak asasi manusia, PBB, Uni Eropa, dan Amerika Serikat menyerukan pembebasannya.
Lebih dari satu juta warga Uighur dan etnis minoritas lainnya dilaporkan ditahan di kamp-kamp di wilayah Xinjiang yang bergolak di China. Parlemen Uni Eropa mengatakan Tohti pantas menerima hadiah Sakharov atas upayanya untuk 'mendorong dialog' antara orang-orang China dan Uighur.
"Parlemen menyerukan pihak berwenang China untuk segera membebaskannya," kata Presiden Parlemen Uni Eropa David Sassoli, dilansir dari laman BBC, Jumat (25/10).
Penghargaan Sakharov untuk kebebasan berbicara diberikan oleh Parlemen Uni Eropa. Nama penghargaan itu sendiri diambil dari nama fisikawan Soviet dan pembangkang Andrei Sakharov.
Beberapa nama lainnya yang dinominasikan untuk tahun 2019 adalah politisi oposisi Rusia Alexei Navalny, aktivis hak-hak gay Brasil terkemuka Jean Wyllys, serta Restorers, sekelompok pengembang aplikasi siswa dari Kenya.
Pemenang sebelumnya termasuk siswi dan juru kampanye Pakistan Malala Yousafzai (2013), pembangkang Kuba Guillermo Farinas (2010), dan dua wanita Yazidi yang melarikan diri dari wilayah ISIS (2016).
Tag: UighurChinaXinjiang
Sumber: akurat.co
Share:

0 komentar:

Posting Komentar

BTemplates.com

Blog Archive